Notification

×

Iklan

Iklan Ads aktif

Wamendagri Bima Arya Pantau Langsung Pemeriksaan Kesehatan Kepala Daerah Terpilih

Senin, 17 Februari 2025 | Februari 17, 2025 WIB Last Updated 2025-02-17T02:26:36Z

       Bima Arya Sugiarto memantau langsung pemeriksaan
          kesehatan kepala daerah terpilih di Kantor Pusat
             Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).


DerapHukumPos.com -- Jakarta – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto memantau langsung pemeriksaan kesehatan kepala daerah terpilih di Kantor Pusat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Minggu (16/2/2025). Pemeriksaan ini merupakan bagian dari tahapan yang harus dijalani kepala daerah terpilih sebelum dilantik dan mengikuti pembekalan.

"Jadi pagi ini tes kesehatan untuk para kepala daerah yang akan dilantik dan mengikuti pembekalan sudah dimulai," ujarnya kepada awak media.

Dalam kesempatan tersebut, Bima memastikan seluruh tahapan pemeriksaan kesehatan berjalan dengan baik, mulai dari registrasi hingga pelayanan pemeriksaan. Ia juga turut menyambut para kepala daerah terpilih yang tiba di Kantor Pusat Kemendagri.

Lebih lanjut, Bima menyampaikan bahwa pemeriksaan kesehatan pada Minggu (16/2/2025) diikuti oleh 239 kepala daerah terpilih. Sementara itu, kepala daerah terpilih lainnya akan mengikuti pemeriksaan pada Senin (17/2/2025). Adapun pemeriksaan ini melibatkan petugas kesehatan internal Kemendagri.

"Nah kan kita punya tim semua di sini. Kita ada klinik di sini, kemudian juga praktis ya," ujarnya.

Ia menjelaskan, pemeriksaan kesehatan di Kemendagri hanya mencakup aspek mendasar, seperti pengecekan kondisi tensi dan kolesterol. Sementara itu, pemeriksaan kesehatan secara lengkap telah dilakukan oleh kepala daerah terpilih di daerahnya masing-masing.

"Jadi medical check up-nya sudah. Jadi yang lengkap ya di sana (daerah). Kalau [pemeriksaan kesehatan] di sini (Kemendagri) ya yang mendasar saja," jelasnya.

Bima menegaskan, pemeriksaan kesehatan merupakan tahapan penting untuk mengetahui kondisi kepala daerah menjelang pelantikan dan pembekalan. Oleh karena itu, jika ada kepala daerah terpilih yang tidak dapat hadir dalam pemeriksaan ini, pihaknya akan mendalami alasan ketidakhadirannya.

"Saya kira enggak terlalu lama ya [proses pemeriksaannya]. Mungkin dari datang sampai selesai enggak sampai satu jam," jelasnya.

Setelah tahap pemeriksaan kesehatan selesai, kepala daerah terpilih akan mengikuti gladi bersih pelantikan di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (19/2/2025). Adapun pelantikan kepala daerah dijadwalkan berlangsung pada Kamis (20/2/2025) dan akan dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.
Puspen Kemendagri

Iklan Romadhan



YouTube Widget

Aksi Tolak UU TNI Kota Malang Ricuh, Masa Bawa Bekal Bom Molotov



Polres Malang Ungkap Sindikat Pemerasan Bermodus LSM dan Wartawan,



BNPM Jatim Kawal Pembalakan Liar Pagar Laut Dan Kepemilikan SHM Pesisir Pantai Pulau Madura



Sihabur Romli Kades Karangduren, Ajak Anak Yatim Belanja & Game Zone Di Ramayana Malang



Silaturahmi Derap Hukum Pos || Perkuat Tantangan Era Digital



SMA Negeri 1 Lawang, Gunakan dana PSM dari wali murid untuk Sarana Prasarana, dan bantah Kepala Sekolah Bukti Dukung Dana Bos, Anggota Jurnalistik asal comot yang tidak benar



Pagar Laut Di Pamekasan, BNPM Dan Masyarakat Nelayan Pamekasan Siap Segel



Polresta Kota Batu Jawa Timur Berhasil Ungkap Perdagangan Anak



BNPM JATIM GELAR AKSI DAMAI BUNTUT MALPRAKTEK RS SOEWANDHIE SURABAYA

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update